Fitur keren Gmail yang kamu belum tahu



Gmail logo

Tulisan tentang fitur gmail ini sebenarnya bermula dari posting saya sebelumnya tentang Cara mendapatkan emoticon khusus dari Plurk. Di situ saya sedikit menjelaskan salah satu fiturnya. Perlu diketahui, layanan email dari google ini sebenarnya hanya salah satu dari sekian banyak layanan yang diberikan secara cuma â€" cuma kepada kita yang mendaftar sebagai pengguna google. Sampai saat ini, aku menganggap gmail masih menjadi penyedia email gratis terbaik yang pernah ada, karena itu aku jadikan sebagai alamat email utama. Kalau untuk urusan registrasi website, jejaring sosial, forum yang tidak terlalu penting, dan beberapa hal jika dilihat berpotensi menimbulkan banyak spam, aku kasih ke email yahoo aja. :D

Oke langsung saja ke topik pembahasan tulisan ini, tentang apa saja fitur email dari google ini yang sekiranya para pembaca belum pernah tau. Percayalah, ini adalah fitur paling keren yang bisa diperoleh dari layanan gratis.

  • Multiple Gmail Addresses
    Gmail hanya memperbolehkan registrasi sekali saja untuk username terntentu. Ketika kita daftar lagi dengan username yang mirip dengan variasi titik atau huruf kapital maka google akan menolaknya. Contohnya begini, kita membuat
    namaasli@gmail.com, maka kita atau orang lain tidak akan bisa registrasi dengan nama.asli@gmail.com, atau nama.as.li@gmail.com. Karena gmail tidak mengenali titik sebagai sebuah karakter dalam username, maka menambah atau mengurangi titik tidak akan mengubah alamat asli.
    Pesan yang ditujukan untuk namaasli@gmail.com, atau
    nama.asli@gmail.com akan tetap terkirim ke inbox kita. Fitur ini punya keuntungan, pertama kita bisa mebuat variasi alamat email jika tidak ingin menampilkan alamat aslinya. Kedua, jika ada seseorang yang mengirim email melakukan kesalahan meletakkan titik, akan tetap terkirim ke inbox kita.
  • Gmail Aliases
    Hampir semua website meminta kita untuk registrasi untuk bisa melihat atau menggunakan layanan â€" layanan yang disediakan. Email selalu diperlukan untuk setiap registrasi. Fitur dari gmail yaitu alias sangat berguna untuk hal ini. Bagaimana jelasnya?
    Begini, misalkan saja id gmail kita adalah namaasli@gmail.com, dan kita hendak registrasi ke website atau forum dagdidugder.com. kita cukup registrasi dengan menggunakan alamat namaasli+dagdigdugder@gmail.com. Fitur ini memberikan kita cukup banyak variasi alias. Kita bisa saja mengarahkan pesan â€" pesan yang datang langsung ke Trash, skip the inbox, atau forward ke alamat lain.
    Perlu diingat, untuk faktor keamanan, kita harus menuliskan id kita sebenarnya pada saat login ke gmail. Jika ada titik, maka tulis dengan benar sesuai pada saat daftar awal.

Itulah beberapa fitur gmail yang kira â€" kira kita belum tahu. Banyak manfaat lain yang didapat,contohnya seperti memberi label “kerjaan” pada semua email masuk dengan tujuannama.asli@gmail.com, “teman” untuk email yang ditujuan ke namaasli@gmail.com. Selain itu, bisa menghindari spammer jika kita terpaksa daftar pada website yang akan menyebarkan alamat email yang didapat.


0 comments:

Post a Comment